Bacaan surat Al - Adiyat arab latin dan terjemahanya

Al Adiyat adalah salah satu surat pendek dalam Al-Quran yang masuk dalam golongan juz amma. Surat ini sendiri cukup pendek dan hanya terdiri dari 11 ayat saja sehingga mudah dihafal. 

surat ini adalah surat ke 100 dalam Al Quran dan turun setelah surat Al Asr serta masuk golongan makkiyah karena turunnya adalah di kota mekkah. 

diberi nama Al 'Adiyat yang artinya "Berlari Kencang" karena diambil dari kata yang terdapat pada ayat pertama surat ini.

Sedangkan pokok-pokok isinya yang terkandung didalam Qs Al-Adiyat diantaranya adalah menerangkan tentang Ancaman ALLAH SWT kepada manusia yang ingkar dan yang sangat mencintai harta benda bahwa mereka akan mendapat balasan yang setimpal di kala mereka dibangkitkan dari kubur.

ajaykumar19sfv.blogspot.com

Berikut bacaan surat Al - Adiyat arab latin dan terjemahanya :


بِسْمِ اللَّـهِ الرَّحْمَـٰنِ الرَّحِيمِ

Bismillahirrahmanirrahim

"Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang".

وَالْعَادِيَاتِ ضَبْحًا

Wal'aadiyaati dhabhaan

“Demi kuda perang yang berlari kencang dengan terengah-engah”,

فَالْمُورِيَاتِ قَدْحًا

falmuuriyaati qadhaa

Dan kuda yang mencetuskan api dengan pukulan (kuku kakinya),

فَالْمُغِيرَاتِ صُبْحًا

falmughiiraati shubhaa

dan kuda yang menyerang dengan tiba-tiba di waktu pagi”,

فَأَثَرْنَ بِهِ نَقْعًا

fa-atsarna bihi naq'aa

dan kuda yang mencetuskan api dengan pukulan (kuku kakinya)”,maka ia menerbangkan debu”,

فَوَسَطْنَ بِهِ جَمْعًا

fawasathna bihi jam'aan

dan menyerbu ke tengah-tengah kumpulan musuh”,

إِنَّ الْإِنسَانَ لِرَبِّهِ لَكَنُودٌ

inna l-insaana lirabbihi lakanuud

sesungguhnya manusia itu sangat ingkar tidak berterima kasih kepada Tuhannya”,

وَإِنَّهُ عَلَىٰ ذَٰلِكَ لَشَهِيدٌ

wa-innahu 'alaa dzaalika lasyahiid

dan sesungguhnya manusia itu menyaksikan (sendiri) keingkarannya”,

وَإِنَّهُ لِحُبِّ الْخَيْرِ لَشَدِيدٌ

wa-innahu lihubbi lkhayri lasyadiid

dan sesungguhnya dia sangat bakhil karena cintanya kepada harta”

أَفَلَا يَعْلَمُ إِذَا بُعْثِرَ مَا فِي الْقُبُورِ

Afalaa ya'lamu idzaa bu'tsira maa fii lqubuur

Maka apakah dia tidak mengetahui apabila dibangkitkan apa yang ada di dalam kubur”,

وَحُصِّلَ مَا فِي الصُّدُورِ

wahushshila maa fii shshuduur

dan dilahirkan apa yang ada di dalam dada”,

إِنَّ رَبَّهُم بِهِمْ يَوْمَئِذٍ لَّخَبِيرٌ

inna rabbahum bihim yawma-idzin lakhabiir.

sesungguhnya Tuhan mereka pada hari itu Maha Mengetahui keadaan mereka”.


Khasiat dan keistimewaan surat Al - Adiyat :

Barang siapa membaca surat “Al-’adiyat”, waktu dalam keadaan kesulitan ekonomi,insya Allah akan dilapangkan rezekinya dari jalan yang tidak terduga

Hubungan dengan surat Al-Qaria'ah :

Surat Al Aadiyat ditutup dengan penyebutan hari kiamat, sedang Surat Al Qaari'ah seluruhnya menjelaskan tentang hari kiamat itu. Surat Al Aadiyaat menjelaskan sifat-sifat buruk manusia dan kebangkitan mereka serta pembalasan kepada mereka pada hari kiamat.

Surah ini memulai dengan sumpah yang mengandung ilustrasi tentang kehadiran Hari Kiamat dengan dadakannya, lalu diakhiri dengan uraian tentang terbongkarnya segala sesuatu sejak di dalam kubur dalam perjalanan manusia menuju hari Kebangkitan itu. 

Kalau dalam kehidupan dunia ini manusia lengah sehingga tangannya tertutup dan hatinya sangat terpaut dengan harta benda, di akhirat nanti dia akan sadar. 

Di sisi lain, seandainya manusia sadar bahwa segala sesuatu akan terbongkar, diteliti, dicari, serta ditemukan, dan kemudian diberi imbalan dan balasan, maka pasti ia tidak akan kikir, tidak pula kecintaannya kepada harta kekayaan akan sedemikian hebat sehingga melengahkannya.


Demikian sedikit pembahasan mengenai pokok bacaan, terjemahan, arti dan keutamaan dari Surat ' Al-Adiyat

Semoga apa yang kami sampaikan bermanfaat. Wallahu A'lam

Post a Comment

Post a Comment (0)

Previous Post Next Post